GRAZ - Carvalho Amauri menjadi pahlawan Juventus di leg pertama babak play-off Europa League. Dia mencetak gol penentu kemenangan 1-2 atas Sturm Graz, Jumat (20/8/2010).
Juventus tampil dengan skuad penuh di pertandingan ini. Mereka bahkan menurunkan pemain yang nyaris saja dibuang ke Werder Bremen, Diego Ribas.
Permainan anak-anak asuh Luigi Del Neri cukup menjanjikan di menit-menit awal. Beberapa peluang mampu diciptakan melalui Amauri, Paolo De Ceglie dan Davide Lanzfame, meskipun belum ada yang bisa berbuah gol.
Leonardo Bonucci berhasil membuka skor di menit ke-15. Dia memanfaatkan umpan tendangan sudut dari Diego untuk menjebol gawang tuan rumah dan mambawa timnya sementara memimpin 0-1.
Gol itu ternyata melecut semangat Graz. Wakil Austria itu sempat mengancam gawang yang dikawal Marco Storari lewat Imre Szabics, namun pergerakan sang bomber masih bisa ditutup oleh Bonucci.
45 menit laga berjalan belum ada gol tambahan. Babak pertama akhirnya ditutup dengan keunggulan pihak tamu.
Pada paruh waktu kedua Graz bermain lebih agresif. Mereka beberapa kali merepotkan pertahanan La Vecchia Signora melalui serangan balik cepat dari sisi lapangan.
Pemain Graz baru berhasil membuat UPC-Arena bergemuruh di menit ke-82. Mereka mampu menyetarakan kedudukan menjadi 1-1 melalui gol sundulan Gordon Schildenfeld menyambut umpan tendangan bebas dari sisi kanan pertahanan Juventus.
Tidak mau pulang dengan membawa hasil sekedarnya, Juventus memaksakan serangan hingga detik penghabisan. Alhasil, sebuah tandukan keras Amauri meneruskan sepak pojok Alessandro Del Piero pada injury time menutup laga dengan kedudukan 1-2. Ini adalah modal besar Juventus untuk menghadapi laga kedua di Olimpico Turin.
Amauri Menangkan Juventus
Diposting oleh Juan Patrick Napitupulu | | Jumat, 20 Agustus 2010di 00.43 |
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar
Komentar anda membangun blog ini...